Posted by: dapurpacu | 10/03/2010

Geely Sudah Siapkan Uang untuk Kawini Volvo

STOCKHOLM (dp) — Sebuah surat kabar bisnis Swedia melaporkan Geely Automobile Holdings telah meyediakan dana senilai 15 miliar crown Swedia atau sekitar 2,1 miliar dollar AS untuk membeli merek Volvo dari Ford Motor Co. Sumber mengatakan bahwa dana sebesar itu diterima Geely dari pinjaman lembaga keuangan dan pemerintah China.

Saat ini seluruh dana tersebut telah masuk ke dalam rekening bank Zhejiang Geely Holding Group (ZGH) dan siap digunakan untuk menjawab tawaran yang diberikan Ford sebelumnya. Isyu baru ini sekaligus menjawab berita minggu lalu, dimana ZGH dinyatakan sepakat membeli Volvo Cars dengan harga senilai 2 miliar dollar AS.

Geely sempat mengatakan pihaknya akan merampungkan proses pembelian pada Mei 2010. Perusahaan China yang akan memproduksi Volvo di Beijing itu bahkan optimis mampu melipatgandakan penjualan tahunan Volvo pada 2011. [dp]


Leave a comment

Categories